Peserta wawancara visa Schengen grup 2 berkumpul di TLS Menara Anugrah Mega Kuningan. Semua sumringah!
29 Agustus 2017
Peserta wawancara visa Schengen grup 2 yang tiba lebih awal menyempatkan belanja di Uniqlo Lotte Shopping Avenue Kuningan.
28 Agustus 2017
Wajah-wajah ceria nampak dari peserta grup 1 yang akan melakukan wawancara untuk pembuatan visa Schengen. Lokasi wawancara dilakukan di TLS Menara Anugrah Mega Kuningan.
27 Agustus 2017
Dalam rangka pembuatan visa Schengen untuk rencana traveling ke beberapa negara Eropa bulan Oktober-November 2017 yang akan datang beberapa peserta yang harus melakukan wawancara visa tgl. 28 Agustus 2017 sudah berkumpul di Jakarta sejak Minggu 27 Agustus. Mereka yang datang lebih awal memang berniat belanja perlengkapan musim dingin untuk perjalanan tersebut. Karena waktunya terbatas, maka disarankan untuk belanja di ITC Kuningan dan Lotte Shopping Avenue yang lokasinya berdekatan. Lelah berbelanja peserta ngobrol ngalor ngidul di Food Avenue sambil memeriksa berkas untuk wawancara yang sudah dikumpulkan.
22 Agustus 2017
Kabar duka mendalam dan mengagetkan datang di grup WA mengabarkan rekan kami Arso Sularno wafat di RS Sardjito setelah dirawat semalam dalam kondisi koma karena stroke.
Arso sangat rajin menyapa kami di grup WA dengan puisi-puisi cantiknya. Namun Tuhan berkehendak lain padanya, ayah dari Ayud yang baru masuk kuliah dan suami dari drg. Yossi ini pergi meninggalkan orang-orang yang dicintainya begitu cepat. Selamat jalan Arso, kami selalu merindukan sapa dan puisi-puisimu.
9 Agustus 2017
Kami turut berduka cita atas wafatnya Ibu Kussiya, ibunda rekan kami Sri Kussutiastuti. Semoga almarhumah mendapatkan tempat terbaik di surga.
1 Agustus 2017
Dalam liburan singkat dan mendadak ke Yogya, Fajar Sulawati menyempatkan bertemu dengan sahabatnya Krisbudi dan Lis di Cafe Kopi Nogo. Karaoke hingga tengah malam cukup membuat suasana menghangat.